Merasakan ngilu saat minum es atau minuman dingin lainnya? Itu menandakan gigi anda sedang dalam keadaan tidak baik. Mengapa tidak baik? Mari kita cari jawabannya pada penjelasan di bawah, mengenai gigi sensitif yang berujung timbulnya rasa ngilu yang mengganggu.
4 penyebab gigi sensitif, demade.id |
Gigi sensitif ? Apa penyebabnya ?
Gigi sensitif adalah keadaan dimana gigi tidak tahan terhadap rangsangan seperti dingin dan panas serta hembusan udara, sehingga menimbulkan rasa ngilu yang mengganggu. Gigi sensitif paling banyak ditememui pada orang yang mulai memasuki usia lanjut. Karena pada usia sekian lebih banyak terjadi masalah pada rongga mulutnya. Penyebabnya adalah karena kesalahan cara menjaga dan merawat kesehatan gigi saat dahulu dan efeknya muncul saat usia sudah mulai menua.
Cara Paling Mudah Merawat Keshatan Gigi
Cara Paling Mudah Merawat Keshatan Gigi
Gigi sensitif memiliki banyak faktor penyebab. Tidak hanya karena gangguan terjadi pada gigi, namun terjadi juga pada gusi. Yaitu sebagai berikut :
1. Gigi berlubang
Gigi memiliki lapisan keras yang menyelimuti lapisan dalam gigi, yaitu email. Setelah email, lapisan berikutnya adalah dentin. Dentin merupakan lapisan gigi yang sangat sensitif terhadap rangsangan. Penyebab Gigi Berlubang. Apabila email telah habis terkikis karies (lubang gigi) maka akan menyebabkan lapisan dentin terbuka dan terpapar oleh berbagai makanan yang masuk ke dalam mulut sehingga timbulah rasa ngilu. Penyebab Rasa Ngilu pada Gigi
2. Permukaan akar gigi terbuka
Permukaan akar gigi sebenarnya ditutupi oleh gusi, sekaligus menyokong gigi agar kokoh berdiri. Karena kebiasaan buruk serta trauma, gusi akan turun menuju ujung akar dan menyebabkan permukaan akar gigi terbuka. Permukaan akar gigi tidak dilapisi oleh email, namun hanya dilapisi sementum. Sifat sementum tidak jauh berbeda dengan dentin yang tidak tahan terhadap rangsangan. 2 Faktor Penyebab Gusi Turun (Resesi Ginggiva)
3. Makanan dan minuman asam
Sifat gigi yang tidak tahan terhadap asam menyebabkan gigi yang terlalu lama terpapar oleh asam akan terjadi demineralisasi. Demineralisasi adalah keadaan dimana gigi kehilangan kandungan mineral yang menyebabkan gigi memiliki pori-pori kecil halus. Pori-pori yang terbentuk sama halnya dengan karies gigi, menyebabkan lapisan dalam gigi terbuka.
4. Efek samping pemutihan gigi (bleaching)
Bleaching atau pemutihan gigi menggunakan obat yang mengandung bahan kimia berupa hidrogenperokside. Proses bleaching adalah mengikis lapisan email sehingga terlihat lebih putih dari awalnya. Semakin sering dilakukang bleaching, sedikit demi sedikit email terkikis hingga menyisakan email yang tipis, yang rentan terhadap rangsangan.
Apa yang terjadi bila gigi sensitif ?
Seperti pada kalimat pembuka tadi. Gigi yang sensitif akan menimbulkan rasa ngilu yang mengganggu saat terkena rangsangan seperti minuman dingin, hembusan angin, dll. Ngilu yang muncul akan hilang setelah rangsanga itu hilang. Gigi sensitif dapat dikatakan hanya gejala awal, bila tidak segera ditangani akan menimbulkan masalah lain, misalnya gigi berlubang.
Social Media